Senin, 05 Maret 2012

Tutorial Flashing Dengan Far Manager+Jdflasher

Lanjut lagi dipostingan ketiga, saya akan share tutorial flashing hape Sony Ericsson pakai far+jdflasher. sebenarnya banyak orang membaca kata2 flashing berarti harus berhubungan ma konter. Padahal software flashing berbagai hape sudah tersebar gratis diinternet. Tetapi software tersebut tidak persis sama seperti software flashing yang memakai box, karena software flashing tanpa box tidak bisa dipakai buat diagnosa kerusakan misalnya. Tetap saja kerusakan parah yang tidak bisa diatasi dengan flashing masih dipegang ama box flashing asli. Pada tutorial ini bisa diterapkan pada semua hape, tetapi pada tutor ini saya memakai w200 sebagai percobaan. Untuk yang belajar modding juga bisa diterapkan pada pemula yang ingin mengubah firmwarenya, agar patch yang dipakai cocok. Atau kalian yang ingin menerapkan proses crossflashing bisa juga memakai tutorial ini.

Bahan2 :
1. Kompie
2. Kabel data(tancepin dulu dikomputer)
3. Komputer harus sudah terinstall USB Flash Driver, kalo belum baca Panduan Instalasi Gordon Gate Flash Driver
4. Semua hape SE(DB2020/2010/2012)
5. Far Manager disini dan Jdflasher disini (pasang jdflasher diplugin Far)
6. Download firmware MAIN_typehape.mbn+firmware FS_typehape.fbn dan CDA sesuaikan dengan FS(cari di 4shared)

Tutorialnya :
1. Buka sopwer Far yang sudah dimasukin plugin Jdflasher
2. Tampilan sopwer setelah dibuka

3. Tekan tombol keyboard F11, maka akan muncul window dan pilih jdflasher

4. Arahkan mouse dan pilih script sesuai type hape anda, contoh saja saya memakai script db2012 karena hape saya w200. Pilih port dcu-60 atau sesuai type kabel datamu, setelah itu pilih speed tertinggi atau sesuai selera. Beri  tanda "X" pada RSA lalu arahkan dan klik "jump down into...bla...bla"

5. Akan muncul window pendeteksian hape yang menginstruksikan (lihat tulisan "baca") anda harus mencopot batre dan memasangnya lagi tanpa dinyalakan, tekan tombol "C" pada hape lalu sambungkan kabel data yang mengarah ke konektor hape, sebelumnya pasang dulu kabel data yang mengarah ke USB kompie , jangan  dihape duluan. Tunggu hingga hape mulai terdeteksi. sopwer akan mengarahkan ke sistem hape apabila sudah dikenali

6. akan muncul 2 nama folder antara lain oflash dan ofs, pilih saja oflash karena kita ingin melakukan flashing. Untuk ofs berguna untuk melakukan modding terhadap FS

7. jika diwindow kiri anda menemukan tidak adanya folder berarti anda sudah masuk disistem firmware seperti gambar dibawah ini.

8. Cari dimana file firmware dan CDA yang tadi sudah disiapkan dengan mencarinya lewat jendela kanan. jika sudah ketemu langsung saja klik MAIN(usahakan kopi file main terlebih dahulu) lalu drag N drop dijendela kiri atau klik tombol "copy' dibawah

9. Setelah anda melakukan pengkopian, maka akan muncul jendela pengkopian terhadap MAIN, pilih saja "copy"

10. jika muncul jendela notifikasi "write file..bla..bla", pilih saja yeah flash it(saya setuju)

11. Tunggu sampai proses Flashing MAIN selesai. apabila sudah, akan muncul notifikasi bahwa proses flashing selesai, klik ok untuk menutup jendela

12. Selanjutnya proses Flashing FS. Lakukan hal yang sama seperti step 8

13. Apabila anda sudah selesai Proses flashing FS, kita akan melanjutkan step terhadap pengkopian CDA yang mengharuskan kita diskonek. Klik tanda ".." di jendela kiri atas selama beberapa kali, sampai muncul notifikasi, pilih saja "yes"
14. Hubungkan kembali hape seperti step 3, apabila sudah terhubung, saatnya kita pilih folder OFS
15. akan muncul beberapa folder lagi, pilih folder TPA->PRESET->CUSTOM

16. Apabila anda sudah mengikuti step diatas, seperti gambar dibawah ini. buka CDA  yang sudah didownload dan  diekstrak lewat jendela  kanan, disini akan muncul serangkaian item, CDA pilih semua item dengan trik ngeblok, dengan cara tekan kombinasi tombol shift+tombol navigasi panah kebawah/keatas. Apabila sudah terblog maka item akan berubah menjadi kuning. Setelah itu klik dan drag N drop di jendela kiri atau klik "copy"
17. tunggu proses pengkopian, jika sudah selesai akan seperti gambar dibawah.
18. proses flashing total sudah selesai, lakukan step 13 untuk mengakhiri

19. Jika sudah, lakukan replace batre lalu pasang lagi dan nyalakan, eng...ing...eng hape anda terlihat segar kembali.

Catatan: 
-Apabila hape anda matot alias gak hidup sama sekali lakukan flashing total terhadap MAIN, FS, CDA
-Jika hape anda hang alias macet disaat tertentu lakukan flashing terhadap FS dan CDA saja
-jika anda ingin menghilangkan patch yang terpasang lakukan flashing MAIN
-tutorial diatas juga bisa diterapkan dalam proses crossflashing (artinya memakai sistem hape lain, contohnya k310->w200)
-Untuk berpindah drive pencarian file anda cukup klik tulisan "right" lalu akan muncul window dan pilih change drive  setelah itu pilih drive C atau drive D(telusuri dimana anda menyimpan file)

9 komentar:

  1. gan minta file fs.nya donk,,, :(

    BalasHapus
  2. gan pusingan ini dari pada omnius
    tapi setelah berhasil seneng banget w
    thanks tutorialnya gan

    BalasHapus
  3. bang, nyari frimwarenya d mna?

    BalasHapus
  4. Bang, ane punya SE k550 download file firmwarenya dimana? mohon bantuannya

    BalasHapus
  5. Bantu ane dong gan...w610 ane matot klo dinyalain cuma kedip kedip led merahnya doang..... sumpah pusing smpe setengah mati gue

    BalasHapus
    Balasan
    1. coba cek pake komputer dulu bisa detek apa nggak. kalo g detek kemungkinan ic cpu

      Hapus
    2. Bisa kedetek gan..tpi di flash eror eror mulu.. punya ane cid 52 db2020.. udah nyoba pkek xs++ ama jdflasher ttp eror gan.. tolong bntu dong

      Hapus
  6. ada punya file CDA nya ga... utk cid53

    BalasHapus

Komentar anda sangat berharga terhadap kemajuan blog ini. Budayakan berkomentar....hehehe